Cirebon, Jawa Barat – Pemerintah Kabupaten Cirebon menghadiri acara puncak Bulan Suci Berbagi on The Street (Bubos) ke-7 tingkat Jawa Barat secara daring di Pendopo Bupati Cirebon, Sabtu (15/4/2023).
Acara puncak Bubos 7 tingkat Jawa Barat ini diikuti oleh kepala daerah di 27 kota/kabupaten. Dan dalam kegiatan ini, Kabupaten Cirebon mendapatkan peringkat ke-2 terbaik dalam pelaksanaannya.
Bupati Cirebon, Drs. H. Imron, M.Ag mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang sudah ikut melaksanakan program Bubos 7 ini. Ia juga mengatakan, bahwa dengan program dari Gubernur Jawa Barat ini, Bubos 7 mengajarkan kita untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Kabupaten Cirebon dinobatkan menduduki peringkat ke-2 pelaksanaan Bubos ke-7, terbanyak tingkat Jawa Barat,” kata Imron.
Imron menjelaskan, penobatan peringkat ke-2 ini tidak luput dari peran serta semua pihak. Seperti untuk Rantang ASN sebanyak 15.274, Rantang Forkopimda 3.550, Rantang Komunitas 2.500, Rantang Pramuka 3.100 dan Rantang PKK 21.600.
“Total Rantang Cinta pada program Bubos 7 tingkat Kabupaten Cirebon terkumpul 45.824 yang dibagikan kepada masyarakat,” jelas Imron.
Ia berharap, program Bubos ini terus berkelanjutan. “Tidak mesti menunggu bulan puasa, tetapi bisa dilakukan kapan saja,” sambung Imron.
Sementara itu, Gubernur Jawa Barat, H. Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil ini, mengatakan bahwa Bubos 7 ini diinisiasi saat dirinya masih menjabat sebagai Walikota Bandung. Sehingga, ketika menjabat Gubernur Jabar, Kang Emil bersama Ibu Cinta (Atalia Praratya) meneruskan program tersebut.
“Bubos diinisiasi saat kami masih menjabat Walikota Bandung. Hari ini, saya bahagia acara Bubos bisa terlaksana dengan baik,” ujar Kang Emil.
Ia menjelaskan dalam program Bubos 7 ini, Rantang Cinta telah memecahkan Rekor Muri sebanyak 1.442.425 yang telah dibagikan kepada masyarakat yang tersebar di 27 kota/kabupaten di Jawa Barat.
“Dari angka tersebut, terbanyak pertama adalah Kabupaten Subang dan kedua Kabupaten Cirebon. Dan acara Bubos ke-7 ini juga dilakukan oleh komunitas Pasundan dari Lampung, NTB, Jepang dan Australia,” ungkap Kang Emil.
Senada dengan Kang Emil, Atalia Praratya, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jabar juga mengatakan, bahwa program ini diharapkan terus dilakukan, tidak hanya di Jawa Barat, namun seluruh wilayah di Indonesia.
Selain itu, kata Atalia, selain memberikan Rantang Cinta atau makanan untuk berbuka puasa, Bubos juga memiliki sejumlah program. “Kami keliling untuk memberikan Rantang Cinta, ada bedah rumah, pengobatan gratis dan juga ada program pendidikan,” ujarnya. (DISKOMINFO)