Posbindu Desa Banelanlor Gelar Tes Kesehatan Gratis Untuk Para Warga

  • Whatsapp

Banyuwangi, Banelanlor – Menjelang berakhirnya bulan Januari tahun 2024, Posbindu Desa Banelanlor telah menyelenggarakan tes atau cek kesehatan gratis untuk para warga yang dilaksanakan di Mushola Al-Ikhlas Dusun Krajan RT 03 RW 02 pada hari Selasa, 23 Januari 2024.

Pada tes atau cek kesehatan gratis yang diselenggarakan oleh Posbindu Desa Banelanlor kali ini, bertujuan untuk menanggulangi dan mencegah berbagai macam penyakit yang berpotensi menyerang para warga seperti hipertensi, obesitas, serangan jantung, dan masih banyak lagi yang lain.

Untuk pelaksanaannya, nantinya para warga yang ikut melakukan tes kesehatan gratis ini akan memperoleh berbagai pelayanan kesehatan seperti cek berat badan, pengukuran tinggi badan, pengukuran lingkar perut, cek gula darah, dan pemeriksaan tekanan darah.

Sedangkan untuk persyaratan yang harus dipenuhi dan diperhatikan untuk mengikuti tes kesehatan gratis ini yaitu warga Desa Banelanlor yang berusia 15 tahun ke atas. Selain itu, nantinya para warga yang mengikuti tes kesehatan gratis ini juga diharuskan membawa KTP ataupun KK (Kartu Keluarga).

Diharapkan dengan sukses dan lancarnya tes kesehatan gratis yang dilaksanakan oleh Posbindu Desa Banelanlor ini, semoga bisa membuat para warga Desa Banelanlor bisa terhindar dari berbagai macam-macam penyakit . (Ami -Jurnalis Desa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *