Forkopimda Lamongan Gelar Doa Bersama Dalam Rangka Pascapilkada Damai 2024 dan Jelang Tahun Baru 2025

  • Whatsapp

Lamongan, 30/12 (JMDN) – Kodim 0812/Lamongan menggelar acara doa bersama dalam rangka pascapilkada damai tahun 2024 dan menjelang tahun baru 2025.

Kegiatan yang dihadiri segenap Forkopimda Kabupaten Lamongan tersebut digelar di Aula Makodim 0812/Lamongan, Senin (30/12/2024).

Komandan Kodim 0812/Lamongan, Letkol Arm. Ketut Wira Purbawan S.I.P.,M.Han., dalam sambutannya menyampaikan terimakasih atas kehadiran Bupati beserta Jajaran Forkopimda Lamongan.

Dirinya juga mengucapkan selamat datang kepada KH. Ali Mashkur.

“Puji syukur kita sudah melewati Tahun 2024 yang mana merupakan Tahun Politik. Bulan Februari, kita semua melaksanakan Pemilu yang alhamdulillah berlangsung damai, disusul bulan Nopember kemarin kita laksanakan Pilkada serentak yang alhamdulillah juga berlangsung aman dan damai,” ujarnya.

Dirinya berharap apa yang telah menjadi suara rakyat, dapat dijadikan amanah oleh Pemimpin terpilih.

Orang nomor satu di Kodim 0812/Lamongan tersebut juga berharap di tahun 2025 mendatang akan dapat menjadi Tahun yang penuh kebahagiaan dan keberkahan.

Sementara itu, Bupati Lamongan, Dr. H. Yuhronur Efendi MBA., mengucap syukur karena pada hari ini melaksanakan dua kegiatan penting yang diselenggarakan di Makodim 0812/Lamongan.

Dirinya juga berterimakasih kepada semua pihak atas terselenggaranya Pemilu dan Pilkada Tahun 2024 dengan aman dan damai.

“Dua kegiatan penting yang merupakan moment sakral yakni doa bersama pasca terselenggatakannya Pilkada damai 2024 dan menjelang tanun baru 2025 serta peresmian patung “Sang Garula” ujarnya.

Dirinya menambahkan bahwa acara doa bersama ini menandakan rasa syukur kepada Allah SWT atas apa yang telah dilewati di Tahun 2024.

“Kami ucapkan terimakasih atas sinergitas TNI Polri dan Pemerintah Daerah dalam mengawal kondusifitas di Kabupaten Lamongan,” pungkasnya. (JMDN/Pendim 0812)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *