Jember, 13/1 (JMDN) – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 9 (KAI Daop 9) Jember mencatatkan kinerja gemilang sepanjang tahun 2024. Berbagai capaian positif berhasil diraih, baik dalam sektor angkutan penumpang, angkutan barang, maupun kinerja keselamatan perjalanan kereta api.
“Catatan kinerja positif ini tidak terlepas dari dukungan semua pihak, termasuk masyarakat sebagai pelanggan dan pengguna kereta api,” ujar Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro, Minggu (12/1/2025).
Peningkatan Angkutan Penumpang
Pada tahun 2024, KAI Daop 9 Jember melayani 3.061.320 penumpang, meningkat 9 persen dibandingkan tahun 2023 yang mencapai 2.803.954 penumpang.
Peningkatan ini didorong oleh penambahan frekuensi perjalanan kereta api, optimalisasi layanan di stasiun, dan digitalisasi sistem tiket.
“Beroperasinya kembali KA Mutiara Timur dan perpanjangan rute KA Blambangan Ekspres hingga Jakarta turut berkontribusi pada kenaikan jumlah penumpang,” kata Cahyo.
Tingkat ketepatan waktu keberangkatan mencapai 99,87 persen, sementara kedatangan tercatat sebesar 97,98 persen.
Angka ini menunjukkan performa yang sangat baik dan meningkatkan kepercayaan pelanggan terhadap layanan kereta api.
Kinerja Angkutan Barang
Di sektor angkutan barang, KAI Daop 9 Jember mengangkut total 36.899 ton barang sepanjang tahun 2024, meningkat 32 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya mencapai 28.055 ton. Barang yang diangkut meliputi motor, dokumen, komoditas, dan barang dinas mitra kerja yang menggunakan kereta kargo.
Fokus pada Keselamatan
Untuk meningkatkan keselamatan perjalanan, KAI Daop 9 Jember bersama pemerintah daerah menutup dan menyempitkan 38 perlintasan sebidang, termasuk cikal bakal perlintasan liar. Langkah ini dilakukan guna meminimalkan potensi insiden di perlintasan.
“Upaya ini penting, apalagi pada tahun 2025 kecepatan perjalanan kereta api akan meningkat,” jelas Cahyo.
Komitmen Tahun 2025
KAI Daop 9 Jember menyampaikan apresiasi kepada pelanggan, mitra kerja, dan pemangku kepentingan atas kepercayaan yang diberikan. Tahun 2025, pihaknya berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan, inovasi teknologi, dan mendukung transportasi yang ramah lingkungan.
“Ke depan, kami akan terus memberikan pelayanan terbaik guna menciptakan transportasi publik yang aman, nyaman, dan berkelanjutan,” tutup Cahyo. (JMDN/ bbg)