Kades Sumbermulyo, Hadiri Undangan Dies Natalis SMPK Yos Sudarso ke-57

  • Whatsapp

Sumbermulyo, 22/1 (JMDN) – Kepala Desa Sumbermulyo, Suhardi, menghadiri acara perayaan Dies Natalis SMPK Yos Sudarso ke-57, Selasa (21 /1/2025).

Acara yang sudah menjadi agenda tahunan SMPK Yos Sudarso ini, berlangsung lancar dengan menampilkan pentas seni yang dibawakan oleh para murid kelas 7-9.

Kepala Desa Sumbermulyo, Suhardi adalah alumni SMPK Yos Sudarso pada tahun 1989.

Dalam acara Dies Natalis SMPK Yos Sudarso kali ini juga hadir beberapa tamu undangan yang diantaranya merupakan alumni seperti Kepala Desa Sumbermulyo.

Selain menampilkan beberapa hiburan menarik, acara utama pada Dies Natalis SMPK Yos Sudarso tersebut adalah pemotongan kue dan foto bersama yang diikuti oleh seluruh Guru, Murid, dan Tamu Undangan.

Dengan usia SMPK Yos Sudarso yang sudah mencapai setengah abad lebih ini, diharapkan SMPK Yos Sudarso yang terletak di wilayah Siliragung tersebut akan semakin maju dan tetap eksis, serta mampu mengikuti perkembangan zaman yang semakin maju saat ini. (JMDN/Lukman/Jurnalis Desa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *