Jelang Ramadan, 324 KPM Desa Kalirejo Terima Bantuan BPNT dan PKH

  • Whatsapp

Kalirejo, Banyuwangi, 26/2 (JMDN) – Melalui PT. Pos Indonesia, Pemerintah Pusat kembali menyalurkan bantuan sosial (Bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH) Tahap I (periode Januari – Maret) Tahun 2025, di Pendopo Balai Desa Kalirejo, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi, Rabu (26/2/2025).

Bansos tersebut ditujukan untuk warga kurang mampu di Desa Kalirejo yang sebelumnya telah terdaftar di dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Desa Kalirejo, yang kali ini totalnya ada 324 KPM.

Beberapa Perangkat Desa Kalirejo juga membantu jalannya penyaluran bantuan sosial yang dimulai pada pukul 08.00 WIB tersebut sehingga bisa berjalan lancar dan tertib.

Penyaluran bantuan yang dilaksanakan berdekatan dengan datangnya bulan suci Ramadan itu diharapkan dapat membantu para KPM memenuhi kebutuhan hidup, karena biasanya akan terjadi kenaikan harga bahan kebutuhan pokok. (JMDN/Mila/Jurnalis Desa

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *