Safari Ramadan Bersama Forpimka Tegaldlimo di Masjid Al Amin Desa Kedungasri

  • Whatsapp

KEDUNGASRI, BANYUWANGI, 10/3 (JMDN) – Safari Ramadhan bersama Forpimka (Forum Pimpinan Kecamatan) Tegaldlimo dilaksanakan di Masjid Al Amin Dusun Dambuntung, Kecamatan Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi, Jumat (7/3/2025).

Selain untuk mendapatkan barokah Ramadhan dari Allah SWT, digelarnya kegiatan Safari Ramadhan tersebut dimaksudkan sebagai salah satu langkah untuk mempererat hubungan silaturrahmi dan kedekatan antara Pemerintah dengan warga masyarakatnya (terutama yang berada di wilayah Desa Kedungasri).

Selain itu, terpantau hadir dalam kegiatan Safari Ramadhan yang berlangsung di Masjid Al Amin Dusun Dambuntung tersebut, dihadiri oleh:

  • Kepala Desa Kedungasri beserta perangkatnya
  • BPD Kedungasri beserta seluruh anggotanya
  • Forpimka Kecamatan Tegaldlimo
  • Kepala KUA Tegaldlimo
  • Kepala Puskesmas Tegaldlimo dan Puskesmas Kedungwungu
  • Kepala Desa se-Kecamatan Tegaldlimo
  • Korwilkersatdik Tegaldlimo
  • Korsda Pengairan Tegaldlimo
  • Koordinator PLKB Tegaldlimo
  • Ketua MUI Tegaldlimo,
  • Ketua DMI Tegaldlimo
  • Ketua MWC NU Tegaldlimo
  • Ketua FKUB Tegaldlimo
  • Ketua PC Muhammadiyah Tegaldlimo
  • Ketua LDII Tegaldlimo
  • Ketua GP Ansor Ranting Kedunggebang
  • Ketua Senkom Tegaldlimo
  • Ketua Pecalang Tegaldlimo
  • Ketua LP Ma’arif Tegaldlimo
  • Kepala Pasar Dambuntung
  • Koordinator Penyuluhan Pertanian Tegaldlimo

Kegiatan Safari Ramadhan itu dibuka dengan sambutan dan sosialisasi, diteruskan dengan kultum serta diakhiri dengan buka bersama dan sholat Maghrib berjamaah.

Dengan berjalan lancarnya kegiatan Safari Ramadhan tersebut, semoga seluruh rangkaian yang ada di dalamnya merupakan sesuatu bermanfaat bagi masyarakat dan dapat mendatangkan pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT. (JMDN/Mukti/Jurnalis Desa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *