Babinsa Koramil 0812/05 Kembangbahu Ajak Karang Taruna Untuk Aktif Dalam Berbagai Kegiatan

  • Whatsapp

LAMONGAN, JAWA TIMUR, 23/4 (JMDN) – Satuan Kewilayahan TNI AD (Satkowil) mempunyai tugas melaksanakan pemberdayaan wilayah pertahanan pada aspek darat, salah satunya melalui pembinaan teritorial (Binter) dalam rangka mewujudkan Ruang, Alat dan Kondisi Juang yang tangguh serta memperkokoh Kemanunggalan TNI-Rakyat untuk kepentingan Pertahanan Negara.

Babinsa mempunyai peranan penting sebagai ujung tombak satuan teritorial TNI Angkatan Darat. Berbagai program dan kegiatan senantiasa dilakukan oleh Babinsa agar semakin dicintai Rakyat. Hal ini sejalan dengan penyampaian Pangdam V/ Brawijaya bahwa jajaran Babinsa Kodam V/Brawijaya harus bisa menjadi teladan dan pelopor kebaikan di dalam kehidupan.

Menyikapi hal tersebut, Serda Devia Nur Kolis, Babinsa Koramil 0812/05 Kembangbahu aktif mengajak Pemuda Pemudi yang tergabung dalam Karang Taruna Muda Mudi Mandiri Dusun Kalangan Desa Doyomulyo untuk aktif dalam kegiatan apapun yang sifatnya positif.

“Kami mengajak Pemuda Pemudi Karang Taruna Muda Mudi Mandiri untuk aktif di setiap kegiatan dan menjadi pelopor bagi kehidupan sehari hari” ujarnya.

Dirinya menambahkan bahwa Karang Karuna harus bisa menjadi penggerak dalam sistem keamanan maupun kebersihan dan ketertiban lingkungan.

“Kami mengajak dan menghimbau Anggota Karang Taruna untuk peduli kesehatan, keamanan maupun kebersihan lingkingan” pungkasnya.

Sementara itu, Kades Doyomulyo, Suratno mengapresiasi langkah Babinsa yang terus aktif dalam pembinaan generasi muda terutama Karang Taruna di Desanya.

“Babinsa memegang peranan penting dalam melaksanaan pembinaan generasi muda di Desa Doyomulyo, ini merupakan langkah yang signifikan” pungkasnya (JMDN/Pendim 0812)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *