Desa Candisari Jadi Nominasi Pendiri Awal Koperasi Merah Putih di Kecamatan Sambeng

  • Whatsapp

Candisari, 8 Mei 2025 (JMDN) Sebuah pencapaian membanggakan diraih oleh Desa Candisari yang resmi dinobatkan sebagai salah satu dari tiga desa di Kecamatan Sambeng yang masuk dalam nominasi pendiri awal Koperasi Merah Putih. Penetapan ini berlangsung dalam sebuah acara khidmat yang sarat semangat gotong-royong dan kebersamaan, serta dihadiri oleh tokoh-tokoh penting dari jajaran Forkopimcam Sambeng.

Hadir dalam acara tersebut Camat Sambeng, Sukur, S.Pd., M.Pd., yang memberikan sambutan penuh apresiasi atas komitmen desa-desa dalam membangun perekonomian lokal melalui jalur koperasi.

“Koperasi bukan sekadar lembaga keuangan, tetapi simbol kemandirian dan kekuatan ekonomi desa. Semangat ini harus terus kita dorong,” ujar Sukur.

Kepala Desa Candisari, H. Hartono, turut menyampaikan rasa syukur atas ditetapkannya Candisari sebagai bagian dari inisiatif pendirian koperasi tersebut. Ia berharap Koperasi Merah Putih akan menjadi motor penggerak dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa. “Ini bukan hanya sekadar koperasi, tapi bentuk nyata gotong-royong dan kemandirian warga dalam membangun desanya,” ujarnya.

Acara juga dihadiri oleh Babinkamtibmas Anang Setyawan serta jajaran TNI dan Polri, termasuk Danramil dan Kapolsek Sambeng. Kehadiran unsur keamanan ini merupakan bentuk dukungan terhadap pendirian koperasi sebagai langkah strategis memperkuat ketahanan ekonomi sekaligus stabilitas sosial di masyarakat desa.

Dengan masuknya Desa Candisari sebagai nominasi pendiri awal Koperasi Merah Putih, harapan besar mengemuka agar koperasi ini dapat segera beroperasi secara aktif dan menjadi model inspiratif bagi desa-desa lain dalam membangun ekonomi berbasis kekuatan lokal. (jmdn/bbg/rst)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *