Musyawarah Bersama Penerima Bantuan Program Kanggo Riko Desa Pendarungan

  • Whatsapp

Pendarungan – Pemerintah Desa Pendarungan menggelar kegiatan musyawarah dengan penerima bantuan progam Kanggo Riko yang di aula Balai Desa Pendarungan, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi pada hari Jum’at, 16 Mei 2025.

Musyawarah tersebut bertujuan untuk menginformasikan kepada para penerima bantuan program Kanggo Riko yang merupakan pelaku UMKM, bahwa Pemerintah Desa Pengarungan melalui BUMDES Tunas Mulia akan siap berkolaborasi dan membantu mereka dalam mengembangkan usahanya melalui modal usaha yang diterima dari program Kanggo Riko tersebut.

Kepala Desa Pendarungan, Adi Purwanto, yang dalam musyawarah ini didampingi langsung oleh pengurus BUMDES Tunas Mulia mengatakan, bahwa kolaborasi antara Pemerintah Desa Pendarungan dengan para pelaku UMKM penerima bantuan program Kanggo Riko merupakan sesuatu hal yang penting demi untuk memastikan jika bantuan tersebut dimanfaatkan dengan efektif dan efisien.

Sosok yang akrab disapa dengan panggilan Kades Adi tersebut juga menambahkan, jika bantuan program Kanggo Riko bisa dimanfaatkan secara efektif dan efisien maka hal itu akan membantu usaha dari penerimanya berkembang pesat dan jauh lebih baik daripada sebelum-sebelumnya. (Faris – Jurnalis Desa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *