CEO JMDN – GSI dan Kades Benelanlor Sepakat BUMDes Gold Benelanlor Resmi Dibuka Untuk Umum Bulan Ini

  • Whatsapp

BANYUWANGI , 21/1 (JMDN) – Program inovatif untuk meningkatkan perekonomian masyarakat desa telah resmi direalisasikan oleh BUMDes Gold Desa Benelanlor, Kecamatan Kabat, Banyuwangi.

Program ini merupakan hasil kerja sama antara Pemerintah Desa Benelanlor dengan JMDN melalui anak usaha PT. Golden Sejahtera Indonesia, yang bergerak di bidang jual beli emas secara tunai dan cicilan, baik online maupun offline.

CEO JMDN, Hasan Zhou, mengungkapkan bahwa program ini bertujuan untuk mendorong masyarakat memiliki cadangan simpanan berupa emas, yang dapat menjadi tabungan untuk masa depan.

“Kami akan segera merealisasikan BUMDes Gold Benelanlor ini untuk meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PAD) sekaligus memberikan solusi finansial yang lebih baik bagi warga desa. BUMDes Gold juga menjadi yang pertama di Indonesia yang menggunakan vending machine untuk pembelian emas melalui aplikasi, selain cara konvensional,” jelas Hasan Zhou.

Kepala Desa Benelanlor, Khoirul Anam, menyambut baik inisiatif ini sebagai langkah strategis untuk membangun kesadaran finansial masyarakat.

“Kerja sama ini diharapkan dapat mengubah mindset warga yang sebelumnya sering memanfaatkan jasa bank harian atau bank plecit untuk kebutuhan darurat, menjadi kebiasaan menabung emas. Dengan menabung emas, warga akan memiliki simpanan berharga yang dapat dijual sewaktu-waktu dengan harga layak,” ujar Khoirul Anam.

Ia juga menjelaskan bahwa hingga saat ini sudah ada sekitar 50 warga yang menjadi nasabah program tabungan emas ini. “Warga membeli emas dengan cara mencicil. Setelah jumlah tabungan mencukupi, emas fisik akan diberikan kepada mereka. Target kepemilikan emas oleh warga pun bervariasi,” tambahnya.

Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, turut mengapresiasi inovasi ini saat meninjau langsung peluncuran BUMDes Gold.

“Inovasi ini sangat luar biasa. Selain memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk memiliki emas secara cicilan, program ini juga menjadi inspirasi bagi desa-desa lain di Indonesia. Dengan konsep tematik ini, Desa Benelanlor telah menunjukkan bagaimana sebuah desa dapat memaksimalkan potensi ekonomi masyarakatnya,” ujar Bupati Ipuk.

Foto ; Bupati Ipuk Saat Memberikan Emas Kepada Pelanggan Utama Bumdes Gold Benelanlor Bersama Direktur Bumdes di Dampingi Kepala Desa dan Kepala DPMD Kab. Banyuwangi

BUMDes Gold juga mendapatkan kepercayaan penuh dari PT Aneka Tambang (Antam) melalui kerja sama afiliasi, yang menjamin keaslian emas batangan dan perhiasan yang dijual.

Dengan kehadiran BUMDes Gold, Desa Benelanlor kini ditetapkan sebagai Desa Tematik dengan kategori Tabungan Emas. Langkah ini tidak hanya meningkatkan kesejahteraan warga desa tetapi juga menjadi model pengembangan ekonomi pedesaan di tingkat nasional.

BUMDes Gold Benelanlor kini resmi dibuka untuk umum dan diharapkan mampu memberikan manfaat luas, baik bagi masyarakat setempat maupun dari luar desa. (JMDN/bbg)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *