Dialog Camat Sempu Bersama Penjual Minol se-Kecamatan Sempu

  • Whatsapp

Gendoh, 22/1 (JMDN) – Para Kades se-Kecamatan Sempu, termasuk Kades Gendoh, Didik Darmadi, S.E., berkunjung ke Kantor Camat Sempu, Kabupaten Banyuwangi, Selasa (21/1/2025).

Kehadiran dari para Kades se-Kecamatan Sempu tersebut, untuk berdialog langsung antara Camat Sempu yaitu Mujito, S.KM., M.Kes., dengan para pedagang atau penjual Minol (Minuman Beralkohol) yang ada di seluruh wilayah Kecamatan Sempu atau perwakilannya.

Dialog yang dilakukan oleh Camat Sempu bersama para pedagang atau penjual Minol tersebut merupakan bagian dari pembinaan yang diambil sebagai langkah untuk mmencegah penjualan Minol terhadap anak-anak yang usianya masih dibawah umur dan harusnya masih tergolong sebagai pelajar.

Apalagi saat ini jika melihat pada berita di beberapa media dan fakta dilapangan, angka kenakalan remaja dan anak-anak yang salah satunya berhubungan dengan penyalahgunaan Minol dan obat terlarang, jumlahnya semakin banyak dari waktu ke waktu. Tentunya hal itu harus segera ditindaklanjuti demi untuk mencegah kerusakan generasi penerus bangsa yang salah satunya disebabkan dari penyalahgunaan Minol.

Dengan dialog tersebut, diharapkam para pedagang atau penjual Minol yang hadir dapat mengerti dan mendukung langkah dari Camat Sempu untuk untuk mencegah penjualan Minol terhadap anak-anak yang usianya masih dibawah umur demi masa depan generasi penerus bangsa yang lebih baik. (JMDN/law)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *