Tradisi Safari Ramadan Pemdes Kelir: Santunan Anak Yatim dan Guru Ngaji Kampung

  • Whatsapp

KELIR, BANYUWANGI, 17/3 (JMDN) – Desa Kelir kembali menggelar Safari Ramadhan sebagai bentuk silaturahmi dan kepedulian sosial. Pada kesempatan kali ini yaitu pada tanggal 15 Maret 2025, kegiatan Safari Ramadhan diselenggarakan di Mushola At-Taqwa, Perumahan Puri, Dusun Pekarangan, dengan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Desa Kelir, Bapak Moh. Indra Fajar Aulia, S.Tr.P., bersama dengan Bhabinkamtibmas AIPDA I P SIMUM SEMARA DILAGA, Bapak Babinsa Pelda Nasir, perangkat desa, serta tokoh agama setempat. Kehadiran mereka menunjukkan komitmen untuk mempererat hubungan dengan warga, khususnya dalam bulan suci yang penuh berkah ini.

Safari Ramadhan diawali dengan shalat Isya dan Tarawih berjamaah, menciptakan suasana khusyuk dan penuh kebersamaan. Setelah itu, Kepala Desa Kelir, Bapak Moh. Indra Fajar Aulia, menyampaikan sambutan yang menekankan pentingnya menjaga persatuan, memperkuat ukhuwah Islamiyah, serta meningkatkan kepedulian sosial, terutama terhadap mereka yang membutuhkan.

Salah satu momen istimewa dalam acara ini adalah pemberian santunan kepada anak yatim dan guru ngaji kampung. Tradisi Safari Ramadhan Pemdes Kelir, yang terus dijalankan sejak kepemimpinan Pak Kades Fajar, telah menjadi momen yang dinanti bagi anak yatim dan para guru ngaji. Bantuan ini diharapkan dapat memberikan kebahagiaan serta dukungan moral bagi mereka yang berjasa dalam membimbing generasi muda.

Acara Safari Ramadhan di Mushola At-Taqwa kemudian ditutup dengan doa bersama, memohon keberkahan dan kelancaran dalam menjalani ibadah di bulan Ramadhan serta mendoakan kebaikan bagi seluruh warga Desa Kelir.

Safari Ramadhan ini bukan sekadar agenda tahunan, tetapi juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan antara pemerintah desa dan masyarakat. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan nilai-nilai kebersamaan, kepedulian, dan gotong royong semakin tumbuh di tengah-tengah warga Desa Kelir. (JMDN/Musolli/Jurnalis Desa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *