GENDOH, BANYUWANGI, 16/4 (JMDN) – HIPPA bersama Pemerintah Desa Gendoh melakukan giat pembenahan dan pembersihan terhadap saluran air yang tersumbat akibat akar pohon dan sampah yang menghalangi saluran air depan pasar Gendoh, Kecamatan Sempu, Kabupaten BanyuwangI, Rabu (16/4/2025).
Pembenahan terhadap saluran air di depan pasar Gendoh ini memang menjadi sesuatu hal yang harus segera dilaksanakan. Terlebih pada musim hujan kemarin, akibat tersumbatnya saluran air di depan pasar Gendoh ini, air yang seharusnya mengalir melewati saluran air tersebut malah meluap hingga ke jalan raya sampai masuk ke dalam area pasar.
Kepala Desa (Kades) Gendoh, Didik Darmadi, mengungkapkan bahwa pihaknya telah meminta dan mengusulkan kepada pihak atau dinas terkait untuk melakukan penebangan terhadap pohon yang ada di depan pasar Gendoh tersebut karena akarnya juga merusak trotoar dan fasilitas umum lainya.
“Kami juga sudah meminta dan usulkan agar pohon di depan pasar Gendoh ini segera ditebang. Karena akarnya merusak fasilitas umum, dan salah satunya adalah trotoar.” Ujarnya.
Selajutnya, Kades Didik pun juga menghimbau kepada masyarakat dan para pedagang yang ada di pasar Gendoh untuk memperhatikan kebersihan yang ada di lingkungannya, salah satunya adalah dengan menghimbau dan melarang untuk membuang sampah sembarang termasuk di area sungai. (JMDN/law)