LAMONGAN, JAWA TIMUR, 27/4 (JMDN) – Komando Distrik Militer 0812/Lamongan melalui jajaran Babinsanya terus memberikan pelatihan kepada para Pemuda di Kabupaten Lamongan yang berminat menjadi anggota TNI, Polri maupun Sekolah Kedinasan agar lebih siap menghadapi serangkaian tes terutama dalam hal kesegaran jasmani.
Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 0812/07 Bluluk, Serka Agus dan Sertu Avif yang secara rutin memberikan pelatihan dan pembinaan terutama dalam hal kesegaran jasmani kepada 76 Siswa Siswi kelas X SMA Negeri 1 Bluluk yang dilaksanakan di seputaran SMA Negeri 1 Bluluk, Minggu (27/04/2025).
Para Siswa Siswi mendapat pembinaan dari Babinsa Koramil 0812/07 Bluluk berupa kesegaran jasmani yang meliputi lari dan juga ketangkasan. Ketangkasan terdiri dari push up,sit up,pull up dan lari sprint.
Di sela sela latihan keras mereka, Pelda Hadi selaku Batuud Koramil 0812/07 Bluluk juga menyempatkan untuk memberikan motivasi dan semangat kepada para Siswa Siswi tersebut agar memiliki mental baja dan semangat pantang menyerah.
“Teruslah berlatih dengan keras, pacu diri kalian semua untuk menjadi apa yang kalian cita citakan. Ingat, bahwa cita cita tidak bisa diraih dengan bermalas malasan.” Ujarnya.
Dirinya juga menambahkan bahwa kesehatan adalah modal utama dalam meraih cita cita. Untuk itu,dirinya terus memotivasi Siswa Siswi untuk senantiasa membina dan melatih fisik.
Kegiatan pembinaan kesegaran jasmani tersebut dipimpin oleh Babinsa Koramil 0812/07 Bluluk dan diikuti oleh 76 Siswa Siswi dan mendapat dukungan penuh dari segenap Dewan Guru SMA Negeri 1 Bluluk. (JMDN/Pendim 0812).