Suasana Hangat Halalbihalal TP PKK dan Kader Posyandu Candisari, Sekaligus Peringati Hari Kartini

  • Whatsapp

CANDISARI, 28/4 (JMDN) – Balai Desa Candisari dipenuhi suasana hangat dan kekeluargaan pada Senin pagi (28/4), dalam acara halalbihalal yang diselenggarakan oleh Tim Penggerak PKK bersama para kader Posyandu Desa Candisari. Kegiatan ini sekaligus menjadi momentum istimewa untuk memperingati Hari Kartini serta memberikan apresiasi kepada kader Posyandu yang telah purna tugas.

Acara dibuka oleh Kepala Desa Candisari, H. Hartono, yang dalam sambutannya menekankan pentingnya peran perempuan dalam pembangunan desa, khususnya di bidang kesehatan dan pemberdayaan keluarga.

“Perempuan adalah tiang negara, dan ibu-ibu di desa ini telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam menjaga kesehatan masyarakat. Terima kasih atas semua kontribusinya,” ujar H. Hartono.

Ketua TP PKK Desa Candisari, Hj. Suwarni, juga menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi wujud nyata silaturahmi serta penghormatan atas semangat perjuangan R.A. Kartini yang terus hidup di tengah kiprah ibu-ibu PKK dan kader Posyandu.

Acara semakin bermakna dengan penyuluhan kesehatan yang disampaikan oleh Bidan Desa, Heprin Cahya Arti, yang menyoroti peran vital ibu dan keluarga dalam menjaga kesehatan anak-anak dan balita. Pada kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan hadiah dan kenang-kenangan kepada kader Posyandu yang telah purna tugas sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi mereka.

“Sebuah kehormatan bisa bekerja bersama para kader luar biasa ini. Meski sudah purna, jasa dan ilmunya akan selalu menjadi bagian penting dari kemajuan layanan kesehatan di desa kita,” ungkap Heprin.

Sekretaris Desa, Dian Dwi Nurcahyaningati, turut hadir dan menyampaikan apresiasi serta harapan agar kegiatan semacam ini terus dilestarikan sebagai bentuk solidaritas dan penghargaan terhadap perempuan desa.

Acara ditutup dengan penampilan seni, pembacaan puisi tentang Kartini, serta pembagian hadiah dan bingkisan kepada para kader. Nuansa penuh semangat, kekompakan, dan rasa syukur terasa menyatu, menjadikan kegiatan ini tidak hanya penuh makna, tetapi juga membangkitkan kembali semangat gotong royong di tengah masyarakat Candisari. (JMDN/bbg/rst)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *