Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan Penyakit Menular TBC di Desa Kalipait

  • Whatsapp

Kalipait – Bekerja sama dengan Pemerintah Desa Kalipait, Puskesmas Kedungwungu menggelar sosialisasi tentang Pencegahan dan Penanganan Penyakit Menular TBC di Pendopo Kantor Desa Kalipait, Kecamatan Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi pada hari Senin, 26 Mei 2025. Sebagai tambahan informasi bahwa Tuberkulosis atau TBC merupakan penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri Mycobacterium tuberculosis.

Disisi lain, dilaksanakannya sosialisasi tentang Pencegahan dan Penanganan Penyakit Menular TBC ini, bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang bahaya penyakit TBC yang bisa menular, serta memberikan informasi bagaimana cara yang tepat untuk mendeteksi dan mengobati penyakit yang cukup berbahaya ini.

Sementara itu hadir langsung dalam sosialisasi yang dimulai pada pukul 08.30 WIB tersebut, yakni Aliman selaku Narasumber dari Puskesmas Kedungwungu, Kepala Desa Kalipait beserta perangkatnya, Pendamping Desa, serta para tamu undangan yang mayoritas merupakan perwakilan masyarakat Desa Kalipait.

Oleh karena itu dengan dilaksanakannya sosialisasi ini, Kepala Desa Kalipait, Supriyono, berharap semoga apa yang disampaikan akan dapat membantu dalam mengurangi dan mencegah penyebaran penyakit TBC di wilayah Desa Kalipait dan sekitarnya. (Nova – Jurnalis Desa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *