Sosialisasi Petani Jagung Manis se-Desa Sumberasri Oleh PT. Advanta Indonesia

  • Whatsapp

Sumberasri – Sebagai salah satu wilayah yang memiliki tanah yang subur, Desa Sumberasri yang terletak di Kecamatan Purwoharjo, Kabupaten Banyuwangi tersebut diketahui memiliki potensi pertanian yang baik dan juga unggul. Banyak sekali jenis tanaman pertanian yang bisa tumbuh dengan baik di Desa Sumberasri, seperti Timun, Semangka, hingga Jagung.

Melihat potensi tersebut, PT. Advanta Indonesia yang merupakan salah satu perusahaan di bidang produsen benih terbaik di Indonesia telah menggelar Sosialisasi yang mengundang dan dihadiri langsung oleh para Petani Jagung Manis se-Desa Sumberasri pada hari Senin, 14 Oktober 2024.

Dihadiri juga oleh Polsek dan Danramil Kecamatan Purwoharjo, sosialisasi tersebut diketahui berjalan dengan lancar. Adapun tujuan dari sosialisasi tersebut adalah untuk memberikan banyak sekali ilmu-ilmu yang bermanfaat kepada Petani Jagung Manis se-Desa Sumberasri supaya hasil panennya melimpah dan mengurangi potensi gagal panen.

Maka dari itu sangat diharapkan, semua ilmu yang didapatkan oleh para Petani Jagung Manis se-Desa Sumberasri dalam sosialisasi yang dilakukan oleh PT. Advanta Indonesia tersebut, semoga dapat diaplikasikan dengan baik dan membantu perkembangan pertanian jagung manis di Desa Sumberasri. ( Ayu – Jurnalis Desa )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *